Logo Jogja Smart School Logo SKANETO SMKN 1 Temon

Alumni SMK N 1 Temon Sumbangkan Sarana untuk Pengembangan Musala

Alumni SMK N 1 Temon Sumbangkan Sarana untuk Pengembangan Musala

Diperbarui: By Administrator Dibaca 1189 kali 🗂️ Kategori : Berita
Gambar Utama untuk: Alumni SMK N 1 Temon Sumbangkan Sarana untuk Pengembangan Musala

Dalam rangka menjalin silaturahmi antara alumni dan sekolah, dua alumni hadir di SMK N 1 Temon pada (31/01). Kedua alumni tersebut adalah Fiki Dwi Antoro dan Eva Andi Haris.

“Keduanya adalah alumni kompetensi NKPI (Nautika Kapal Penangkap Ikan) dan TKPI (Teknika Kapal Penangkap Ikan),” Ucap Fauzi Rokhman, S.Pd., M.Pd saat dihubungi baleristan.co.id via whatsapp pada (31/01).

Selain silaturahmi, dua alumni tersebut datang untuk mewakili teman-temannya yang juga bekerja di Jepang. Total lebih dari dua puluh orang yang sudah bekerja di sana saat ini dan rata-rata sudah bekerja 3 tahun. “Mereka menjadi wakil teman-temannya yang bekerja di Kapal Nango. Mereka segrup.”

“Mereka menyumbangkan sarana untuk pengembangan musala, yaitu satu unit mimbar. Juga saran yang lain, yaitu dua unit maskot drumband. Dulu sudah pernah juga menyumbangkan untuk pengembangan musala, wujudnya sumbangan finansial. Ini yang kedua kalinya,” ucap Fauzi.

Fauzi mengatakan sumbangan mereka tentu sangat bermanfaat bagi sekolah. Lebih lanjut, Fauzi berharap alumni bisa memotivasi siswa atau juniornya untuk tetap semangat sekolah.

“Dua alumni tersebut mengatakan sendiri bahwa ilmu di SMK N 1 Temon betul-betul bermanfaat bagi diri mereka setelah memasuki dunia kerja yang sesungguhnya. Di sini mendapat pelajaran dunia perikanan, kemaritiman. Semoga alumni terus menjalin silaturahmi,” kata Fauzi.

Sementara itu Bintang Afnan Habib yang juga merupakan alumni SMK N 1 Temon tahun 2015 angkatan 9 telah diterima di BAKAMLA RI, ia berharap untuk siswa SMK N 1 Temon terus semangat dalam melakukan pembelajaran.

“Lulusan bisa mendapatkan pekerjaan. Bagi bapak dan ibu untuk tidak ragu menyekolahkan putra-putrinya di SMK N 1 Temon. Saya dan para alumni sudah membuktikan kualitas sekolah ini,” ucapnya.

Bintang Afnan Habib merupakan tiga bersaudara. Kakaknya alumni SMK N 1 Temon telah bekerja di Kapal Cina. Sementara itu adiknya, Cahyo Althar menginjak kelas dua belas. (RDA)

 

Sumber : baleristan.co.id

Diskusi (0)

Add reaction:

Memuat komentar...